Dalam rangkaian proses pembangunan rumah tinggal maka setelah melakukan pekerjaan penggalian tanah lalu dilanjutkan kelangkah berikutnya yaitu pekerjaan urugan pasir sebagai dasar pemasangan pondasi batu kali. Cara menghitung volume material pasir urug cukup mudah yaitu dengan mencari isi dalam satuan m3.
Macam-macam penggunaan urugan pasir
- Sebagai lantai kerja pada pasangan pondasi batu kali.
- Untuk peninggian lantai rumah tinggal.
- Lapangan futsal lantai pasir.
- Pekerjaan urugan jalan raya.
- Gudang penyimpanan pasir sehingga tempat yang ada masih dapat menampung material yang masuk.
- Pekerjaan landscape atau taman, contohnya urugan sebelum pemasangan paving block.
Contoh perhitungan volume pekerjaan pasir urug
Pekerjaan urugan pasir pada pasangan pondasi batu kali dengan ketebalan 5 cm, lebar 50 cm dan panjang 99 m, berapa total kebutuhan pasir yang diperlukan untuk menyelesaikan pekerjaan ini? mari kita hitung bersama.
Gambar pekerjaan pasir urug
Langkah perhitungan.
- V = l x t x p
- Volume pasir urug = lebar x tinggi x panjang
- V = 0,5 m x 0,05 m x 99 m = 2,475 m3.
Angka keamanan atau safety factor bisa ditambahkan untuk mengantisipasi kekurangan bahan saat pelaksanaan atau ada pekerjaan tambahan yang tidak terduga sehingga kebutuhan melebihi jumlah sebelumnya. Jumlah safety factor bisa dipakai antara 2% sampai dengan 5%.
- Misalnya kita pakai angka keamanan sebesar 5% x 2,475 m3 =0,12375 m3.
- Maka total pasir yang dibutuhkan adalah 2,475 m3 + 0,12375 m3 = 2,58975 m3.
Untuk menghitung kebutuhan pasir dalam satuan truck atau mobil colt maka perlu dicari terlebih dahulu berapa kapasitas angkut satu mobil, sehingga dapat dilanjutkan kelangkah berikutnya yaitu membagi total kebutuhan pasir urug dengan daya angkaut satu mobil.
Contohnya jika 1 mobil colt merek analisaharga.com mampu mengangkut pasir sebanyak 2m3. maka jumlah pasir yang perlu dibeli di toko bangunan adalah:
- V = 2,58975 m3 : 2 m3 = 1,299375 m3.
- Jadi pasir yang perlu didatangkan sebanyak 1,3 mobil colt.
Demikian contoh cara menghitung kebutuhan urugan pasir ini, untuk kondisi dan situasi lainya dapat menyesuaikan keadaan namun pada intinya rumusnya tidak jauh berbeda hanya beda penerapan saja.
0 Response to "Cara Menghitung Volume Material Pasir Urug"
Post a Comment